Kentang dalam Kantong - edisi memaafkan -

Suatu hari seorang guru TK bermaksud mengadakan permainan. Ia menyuruh setiap anak muridnya membawa kantong plastik transparan dan kentang.
Masing-masing kentang tersebut diberi nama berdasarkan nama orang yang dibenci, sehingga jumlah kentangnya tidak ditentukan berapa, tergantung jumlah orang-orang yang dibenci.

Pada hari yang disepakati masing-masing murid membawa kentang dalam kantong plastik. Ada yang berjumlah 2, ada yang 3 bahkan ada yang 5. Seperti perintah guru mereka, tiap-tiap kentang diberi nama orang yang dibenci.

Murid-murid diharuskan membawa kantong plastik berisi kentang tersebut kemana saja mereka pergi, bahkan ke toilet sekalipun selama 1 minggu. Hari berganti hari kentang-kentang pun mulai membusuk, murid-murid mulai mengeluh, apalagi yang membawa 5 buah kentang, selain berat baunya juga tidak sedap.

Setelah 1 minggu murid-murid TK tersebut merasa lega karena penderitaan mereka akan segera berakhir.

Guru: "Bagaimana rasanya membawa kentang selama 1 minggu?"
Keluarlah keluhan dari murid-murid TK tersebut, pada umumnya mereka tidak merasa nyaman harus membawa kentang-kentang busuk tersebut kemanapun mereka pergi. Gurupun menjelaskan apa arti dari permainan yang mereka lakukan.

Guru: "Seperti itulah kebencian yang selalu kita bawa-bawa apabila kita tidak bisa memaafkan orang lain. Sungguh sangat tidak menyenangkan membawa kentang busuk kemanapun kita pergi. Itu hanya 1 minggu bagaimana jika kita membawa kebencian seumur hidup?"

“alangkah tidak nyamannya..”



Jika anda bisa menahan kemarahan,
anda bisa terhindar dari seratus hari yang menyedihkan


Read More......

Persahabatan

Siapa di antara kita yang nggak memiliki sahabat? (Kalau ada yang ngacungkan jari mah kudu diinterogasi hehe)

Saya pernah membaca tulisan seperti ini:
Selalu ada timbal balik dalam suatu persahabatan tapi tergantung niatnya persahabatan itu apa, bisa jadi simbiosis mutualisme yang berjalan atau malah makan tulang kawan, saya kurang faham apakah hubungan manusia dengan alam, lingkungan makhluk hidup non manusia bisa disebut suatu konsep persahabatan (dalam arti sebenarnya) tapi yang jelas hubungan kita dengan mahkluk di dunia ini bisa jadi akan menciptakan harmoni yang indah jika didasari rasa tulus dan saling menjaga keseimbangan.

Apapun konsep kita tentang arti persahabatan. Kita nggak bisa mengelak kalau persahabatan itu punya nilai besar.


TIPS AWET BERSAHABAT

Berikan perhatian. Tiap orang senang kalau diperhatikan. Karena itu, berikan perhatian pada hal-hal menarik yang ada di diri teman kita. Namun kita tidak harus mengikuti semua kemauannya.

Memanfaatkan kebaikan. (point ini jangan dipresepsikan ke hal yang buruk). Manfaatkan kebaikan masing-masing untuk mengembangkan hubungan yang baik antara kita. Jangan mengorek masa lalu yang kurang baik, karena akan membuatnya tersinggung. Senantiasa memberikan dukungan untuk hal-hal baik.

Jagalah sopan santun. Sikap ramah dan sopan yang tulus tanpa basa-basi dapat menjembatani komunikasi dengan orang lain. Bahkan akan mampu mengubah perilaku orang lain.

Kembangkan empati. Bersikap empati terhadap teman kita akan mempermudah kita menjalin hubungan yang baik. Sikap mendengarkan itu penting.

Ucapkan terimakasih. Ucapkan terimakasih dan sertai pujian selayaknya bila kita mendapatkan sesuatu, termasuk kebaikan dari teman.

Bersikaplah penuh ketulusan hati. Dengan bersikap penuh ketulusan hati dan berterus terang, orang lain akan mudah menaruh kepercayaan dalam segala hal.

Bertuturkatalah secara bijak. Perkataan yang diucapkan tepat pada tempat dan waktunya ibarat apel emas di pinggan perak. Kata-kata bijak akan membangkitkan kepercayaan orang terhadap kita dan efektif untuk mempengaruhi orang. Berikanlah saran bila diperlukan, jangan menggurui. Tegurlah dengan lembut bila memang harus menegur.

Berikan pertolongan secukupnya. Pertolongan yang kita berikan hendaknya tidak membuahkan ketergantungan pada kita. Berilah kail, bukan ikannya.

Buatlah rencana bersama. Bila menginginkan ada kegiatan bersama, buatlah jadwal dan rencanakan bersama-sama. Jangan melakukan perubahan secara tiba-tiba.

Jagalah “jarak” yang wajar. Supaya pertemanan menjadi wajar, mundurlah sedikit bila kita merasa pertemanan sudah terlampau dekat dan sebaliknya mendekatlah kalau kita merasa pertemanan sudah mulai merenggang. (hal ini bertujuan agar kita memberikan ruang bagi pribadi kita untuk bisa bersosialisasi dengan orang lain dan lingkungan, juga mencegah timbulnya permasalahan karena kedekatan yang berlebihan).




UNTUK DIRESAPI

Persahabatan sering menyuguhkan beberapa cobaan, tetapi persahabatan sejati bisa mengatasi cobaan itu bahkan bertumbuh bersama karenanya…

Persahabatan tidak terjalin secara otomatis tetapi membutuhkan proses yang panjang seperti besi menajamkan besi, demikianlah sahabat menajamkan sahabatnya.

Persahabatan diwarnai dengan berbagai pengalaman suka dan duka, dihibur - disakiti, diperhatikan - dikecewakan, didengar - diabaikan, dibantu - ditolak, namun semua ini tidak pernah sengaja dilakukan dengan tujuan kebencian.

Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan kesalahan untuk menghindari perselisihan, justru karena kasihnya ia memberanikan diri menegur apa adanya

Sahabat tidak pernah membungkus pukulan dengan ciuman, tetapi menyatakan apa yang amat menyakitkan dengan tujuan sahabatnya mau berubah.







Orang yang mencari “teman yang tidak memiliki kesalahan”
tidak akan memiliki teman


Read More......

Positive Spirits

"Please be positive thinking… !! bla.bla..bla……."
Itu adalah kalimat yang sering kita dengar dalam suatu adu pendapat ataupun pertengkaran.
Memang apa yang kita lihat, rasa dan dengar akan membawa kita pada penilaian yang pada akhirnya mempengaruhi pola pikir dan tindakan kita. Efeknya bisa baik, bisa juga tidak baik. Dan tanpa kita sadari, pola pikir kita turut mempengaruhi semangat kita.

(Dalam kaitan dengan hal ini, maka saya akan berbagi sebuah pesan email dari sahabat saya Ema di Bandung yang dikirimkan waktu saya pernah mengalami kejenuhan dalam bekerja. Thanks Ema. )

***
Menjaga semangat selalu tetap positif memang latihan yang terus menerus. Semangat positif intinya hanya akan diperoleh dengan menjaga pikiran kita selalu ke arah positif. Ketika kita mulai mengalami kejenuhan dan kebosanan bisa jadi semangat mengendur, untuk itu berusahalah selalu mengarahkan pikiran agar tetap positif, caranya perhatikan beberapa tips berikut ini:

1. Pilihlah salah satu kata-kata bijak yang dapat mempengaruhi semangat dan motivasi anda. Boleh ambil dari kata-kata mutiara dari orang-orang terkenal misalnya, atau dari mana saja. Kalau perlu tulis dan tempatkan tulisan ini di tempat yang mudah anda baca setiap harinya. Baca dan camkanlah kutipan kata-kata motivasi itu. Jadikanlah isi dari setiap kutipan tersebut menjadi bagian pemikiran anda sehingga mampu membangkitkan semangat motivasi anda.

2. Berusahalah bertemu dan bergaul dengan orang-orang yang memiliki semangat positif. Hindari lingkungan yang cenderung mempengarungi menurunnya semangat anda atau mempengaruhi kebosanan anda. Bertemu dan berdiskusilah dengan mereka yang memiliki semangat tinggi dan positif. Semangat positif itu menular, dengan anda bertemu, bergaul dan berdisuksi dengan orang-orang positif, anda akan tertular kembali semangat positif.

3. Hapuslah kata-kata “tidak dapat,”, “tidak bisa”, “malas”, “tidak bersemangat” atau kata-kata lain yang senada dari pikiran anda. Buanglah jauh-jauh kata-kata yang intinya dapat melemahkan semangat anda. Usahakan agar anda menemukan cara untuk mengatakan apa yang bisa anda lakukan.

4. Mulailah hari dengan bersikaplah positif. Tanamkan keyakinan dalam hati anda bahwa setiap orang yang anda temui sesungguhnya memiliki sisi positif dan perlakukanlah mereka dengan sikap positif juga. Misalnya tersenyumlah ketika bertemu dengan orang lain, mengucapkan salam dengan ramah, melayani mereka dengan baik, dll. Anda pasti akan heran melihat tanggapan yang akan anda peroleh dari orang-orang yang selama ini anda anggap biasa saja. Hal ini akan dapat membangkitkan kembali semangat dan sikap positif anda.

5. Carilah suatu kesempatan untuk bisa berbagi dan memberi kepada orang lain dengan tulus dan ikhlas. Memberi tidak harus dengan harta benda, bisa dengan membagi ilmu yang anda miliki, berbagi keramahan atau apapun yang bisa anda lakukan untuk orang lain. Lakukanlah suatu yang khusus pada siapa saja termasuk mungkin pasangan anda, orang tua anda, sahabat anda ataupun anak-anak anda. Bahkan kalau memungkinkan berusahalah berbuatlah suatu kebaikan pada seseorang yang belum anda kenal sekalipun. Ini akan menjadikan hidup anda lebih berarti dan membangkitkan semangat positif anda.

6. Pahami kehendak hati atau tujuan yang ingin anda raih dalam kehidupan. Kemudian lakukan sesuai dengan kehendak hati anda. Dengan menemukan kembali kehendak hati, anda akan menemukan kecintaan yang dapat membangkitkan semangat dan motivasi positif anda.

7. Bersyukurlah kepada Allah atas limpahan rahmat dan berkah yang sudah anda terima sampai detik ini. Sekali lagi bersyukurlah dan perbanyaklah bersyukur kepada Allah atas segala karunianya, kesehatan yang anda miliki, keluarga yang anda miliki, pekerjaan anda saat ini, karier anda saat ini dan lain sebagainya. Perasaan bersyukur akan mendamaikan hati dan dapat membangkitkan kembali semangat dan motivasi dari dalam diri.


WE CAN TAKE FROM OUR LIFE UP TO WHAT WE PUT TO IT.
Apa yang bisa kita dapat dari kehidupan kita tergantung dari apa yang kita masukkan ke situ.



Read More......

Bersahabat dengan Kritik

Adakah di antara kita yang pernah mendapat kritikan dari orang di sekitar kita? Saya rasa kita semua pernah. Baik kritikan halus maupun kritikan pedas, langsung maupun dalam bentuk sindiran. Tanggapan kita terhadap kritik yang kita terimapun beraneka, banyak hal yang ikut mempengaruhi pengambilan sikap kita, antara lain cara pandang kita, emosional kita, kondisi fisik (segar ataukah letih), dll.

Disadari sungguh bahwa, manusia tidak ada yang sempurna, kekhilafan dan kelalaian pasti ada. Bisa jadi kita adalah orang yang sering dikritik atau malahan kita adalah orang yang sering mengkritik. Bagi kita yang mendapat kritikan, coba kita baca yang berikut ini:

  • Memahami makna kritik. Sebaiknya, kita menganggap kritik sebagai masukkan untuk memperbaiki diri, bukan sebagai ancaman harga diri. Dengan pemahaman seperti itu, akan tercipta sikap positif sewaktu menghadapi kritik.
  • Mencari kritik. Apabila dianggap sebagai hal bermanfaat, carilah dan mintalah kritik dari orang disekitar kita. Dengan begitu, dapatlah diperoleh gambaran tentang pribadi kita.
  • Menerima kritik. Terimalah kritik dengan lapang dada. Jangan menyikapinya dengan emosional. Sebaliknya, hadapilah dengan perasaan tenang dan pikiran jernih.
  • Evaluasi diri. Setelah kritik diterima, langkah selanjutnya adalah memilah dan memilihnya. Mana yang isinya benar menurut pandangan objektif, dan mana yang salah. Berdasarkan penilaian itu, kita dapat mengevaluasi dan menilai diri sendiri secara objektif pula.
  • Perbaikan diri. Apabila pribadi kita kurang baik, sudah sepatutnya kalau kita memperbaiki diri. Dalam hal ini, kritik dapat dijadikan sebagai titik tolak dalam pengembangan pribadi. Dengan kritik dapat diketahui sisi yang menjadi kelemahan kita dan harus segera diperbaiki, sehingga terbentuk pribadi yang baik.



Tak ada gading yang tak retak
Tak ada manusia yang sempurna



Read More......

Dari Kepedihan ke Cara Allah Bekerja


KEPEDIHAN
Allah mengisinkan kepedihan melanda hidup kita karena Ia mempunyai maksud. Mungkin saja Ia bermaksud membuat kita menjadi lebih peka terhadap kebutuhan dan kedukaan orang lain di kemudian hari.
Atau mungkin Ia hendak menghancurkan pendirian kita yang merasa “sok bisa”.
Mungkin juga ia hendak mendorong kita untuk bersandar dan bergantung sepenuhnya kepada DIA.



CARA ALLAH BEKERJA
Cara Allah bekerja tidak dapat dibatasi oleh pikiran kita. Ia mempunyai banyak cara untuk mendorong kita menjadi orang yang berkenan dihadapanNya. Ia mempunyai banyak cara untuk menghibur kita, untuk menuntun kita, untuk berkata, “jangan putus asa, engkau dapat melakukannya.” Allah mempunyai banyak pola untuk merangsang pertumbuhan rohani kita.


Allah dapat mengubah kesulitan
menjadi sebuah kesempatan



Read More......

Ubahlah Kerugian Menjadi Keuntungan


Hidup itu hitam dan putih, gelap dan terang, suka dan duka.

Some advice:

  • Jangan putus asa jika anda tersandung dan terjatuh ke dalam lubang yang luas. Anda pasti dapat keluar darinya dengan keadaan yang lebih tegar dan lebih kuat. Allah selalu bersama-sama orang yang sabar.

  • Jangan bersedih jika ada anak panah menghujam hati anda dilepaskan oleh orang yang paling dekat dengan anda. Anda pasti akan menemukan orang lain yang akan mencabut panah itu dan mengobati luka anda serta akan menjadikan anda dapat hidup dan tersenyum kembali.

  • Jangan sering berdiri merenungi bekas-bekas peninggalan, terlebih lagi bila tempatnya telah dihuni oleh kelelawar dan banyak hantu yang telah mengetahui jalan masuk ke dalamnya. Akan tetapi, carilah suara burung yang kicauannya memenuhi cakrawala seiring dengan datangnya sinar pagi yang membawa harapan baru bagi kehidupan anda.

  • Jangan melihat lembaran masa lalu yang telah usang dimakan waktu yang penuh dengan kepedihan dan keterasingan. Pada masa mendatang anda akan menemukan bahwa semua guratan yang telah anda buat bukanlah termasuk hal paling indah yang telah anda kreasikan dan bahwa semua lembaran catatan yang anda tulis bukanlah catatan terakhir yang anda buat. Anda harus dapat membedakan penilaian yang memandang perjalanan hidup anda dengan pandangan objektif dan penilaian orang yang berpandangan subjektif. Karena sejarah hidup anda bukanlah hal yang direkayasa.

  • Jangan biarkan diri anda bersedih karena hari kemarin, sebab ia tidak akan kembali. Janganlah pula anda menyesali hari ini, karena ia pasti akan pergi juga, tetapi impikanlah mentari yang bersinar terang di esok hari yang indah.


Nikmat itu layaknya pengantin;
Maskawinnya adalah bersyukur


Read More......

Wanita Diciptakan


Wanita diciptakan dari tulang rusuk pria,

bukan dari kepalanya untuk menjadi atasan,

bukan pula dari kaki untuk dijadikan alas,

melainkan dari sisinya (tulang rusuk) untuk menjadi mitra sederajat

dekat pada lengannya tuk dilindungi.

dan dekat dihatinya tuk dicintai….. .


***

Woman was created from the rib of man

not from his head to be above him

nor from his feet to be walked upon

but from he side to be equal

near his arm to be protected

and close to his heart to be loved

Read More......